Timika,papuaglobalnews.com – Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau), Marsekal TNI M. Tonny Harjono mengadakan kunjungan kerja (Kunker) di Lanud Yohanis Kapiyau Timika pada Rabu (12/2/2025).

Dalam rilis yang diterima papuaglobalnews.com pada Jumat (14/2/2025) menjelaskan, Kunker tersebut bertujuan untuk memantau secara langsung kegiatan operasional di Lanud Yohanis Kapiyau serta memberikan arahan terkait perkembangan dan tantangan yang dihadapi Lanud Yohanis Kapiyau.

Dalam kunjungannya, Kasau meninjau Baseops apron Lanud Yohanis Kapiyau.