Unik! RP Gabriel Kera Tukan, SCJ, Pastor Paroki Maria Bintang Laut Kokonao yang Disebut ‘Pastor Preman’ Dimakamkan Tepat di Hari Ulang Tahun
John mengungkapkan sangat mengenal baik Pater Gabriel karena sebelumnya bersama mendiang Uskup John Saklil merencanakan pembangunan Gereja Paroki Maria Bintang Laut Kokonao yang sampai ajal menjemputnya masih dalam perjuangan.
Bahkan John mengenang kembali bersama Emanuel Kemong saat bertemu di Kokonao meminta almarhum mendoakan mereka berdua sebelum Pesta Pilkada 27 November 2024 lalu.
John mengatakan perjuangannya untuk umat Kamoro sabgat luar biasa. Sudah ada satu orang pastor dari Kokonao yang berhasil.
Atas nama umat Katolik Dekenat Timika, John mengucapkan turut berduka cita, terima kasih atas pelayanan dan selamat jalan.
Pada kesempatan itu, John mengingatkan para pastor supaya rutin periksa kesehatan.
“Terima kasih kepada keluarga, provinsial SCJ untuk ijinkan Pastor Gebi di Kokonao,” katanya.
Emanuel Wai Tukan, adik kandungnya mewakili keluarga menyampaikan mendengar kabar kematiannya keluarga sangat terpukul dan kehilangan. Pater Gabriel merupakan sosok kebanggaan keluarga selama ini.
Mewakili keluarga, ia mengucapkan terima kasih kepada Konggregasi SCJ yang telah menerima Pater Gabriel untuk bergabung selama hidupnya. SCJ telah menjadi bagian keluarga.
Terima kasih yang sama untuk Keuskupan Timika, serta umat Papua yang telah menerima Pater Gabriel sebagai imam, saudara dalam pelayanan hingga nafas terakhir.
Riwayat hidup RP Gabriel Kera Tukan, SCJ:
1. Tahbisan Imamat: 14 Agustus 2006 di Palembang oleh Mgr. Aloysius Sudarso, SCJ
Karya:
2. Pastor Paroki Para Rasul Tegal Sari 2007 – 2011.
3. Pastor Paroki Hati Kudus Yesus Pangkalan Kerinci 2011.
4. Pastor di Paroki Bunda Maria Serui 2013 – 2016.
5. Pastor Paroki Kokonao 2016 -2025.
Riwayat Karya di Keuskupan Timika
1. 1 Oktober 2012 – September 2013 : Pastor Rekan Paroki Bunda Maria Serui dan Anggota Tim Pastoral Dekenat Teluk Cendrawasih.
2. 1 Oktober 2013 – Juli 2016: Rektor Seminari Asrama Salus Populi SP3.
3. 9 Desember 2015 – Juli 2019: Sekretaris Komisi Kepemudaan Keuskupan Timika.
4. 9 Desember 2015 – Juli 2019: Anggota Badan Pengurus Komisi Pendidikan Keuskupan Timika.
5. 9 Desember 2015 – Juli 2019: Anggota Badan Pengurus Komisi Seminari dan Panggilan Keuskupan Timika.
6. 16 Agustus 2019 – 31 Juli 2022: Anggota Badan Pengurus Komisi Kepemudaan Keuskupan Timika.
7. 16 Agustus 2019 – 31 Juli 2022: Anggota Badan Pengurus Komisi Keadilan dan Pedamaian Keuskupan Timika.
8. 1 Agustus 2016 – saat Ini: Pastor Paroki Maria Bintang Laut Kokonao dan Anggota Tim Pastoral Dekenat Mimika Agimuga.
9. 1 Januari 2025 – saat Ini: Anggota Badan Pengurus Komisi Pendidikan Keuskupan Timika. **